Menggapai Keberkahan di Bulan Ramadhan dengan "Medsos"
Bulan ramadhan merupakan bulan yang penuh kemuliaan. Diantaranya, bulan ini merupakan Bulan di turunkannya Al-Qur'an, dibukanya pintu-pintu taubat, diikatnya setan-setan dan ditutupnya pintu-pintu neraka. Oleh karena itu, alangkah baiknya jika kita sebagai Umat islam Mengisi bulan ini dengan Menabur keberkahan dan manfaat untuk diri sendiri maupun orang lain.
Allah ta'ala berfirman:
يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا كُتِبَ عَلَيْكُمُ الصِّيَامُ كَمَا كُتِبَ عَلَى الَّذِينَ مِن قَبْلِكُمْ لَعَلَّكُمْ تَتَّقُونَ
"Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa."
Rasulullah bersabda:
قَدْ جَاءَكُمْ شَهْرُ رَمَضَانَ شَهْرٌ مُبَارَكٌ افْتَرَضَ اللَّهُ عَلَيْكُمْ صِيَامَهُ يُفْتَحُ فِيهِ أَبْوَابُ الْجَنَّةِ وَتُغَلُّ فِيهِ الشَّيَاطِينُ فِيهِ لَيْلَةٌ خَيْرٌ مِنْ أَلْفِ شَهْرٍ مَنْ حُرِمَ خَيْرَهَا فَقَدْ حُرِمَ
"Telah datang kepada kalian bulan yang penuh berkah, diwajibkan kepada kalian ibadah puasa, dibukakan pintu-pintu surga dan ditutuplah pintu-pintu neraka serta syetan-syetan dibelenggu. Di dalamnya terdapat malam yang lebih baik dari seribu bulan. Barangsiapa yang tidak mendapatkan kebaikannya berarti ia telah benar-benar terhalang atau terjauhkan (dari kebaikan)”.
• Salah satu permasalahan yang generasi sekarang hadapi adalah, 'Kecanduan Sosmed'. Selain memiliki dampak positif, Semakin tingginya tingkat konsumsi masyarakat terhadap sosmed ternyata juga memiliki dampak buruk bagi kesehatan fisik maupun mental kita. Seperti menurunnya produktivitas, kecanduan, lupa waktu, depresi, cemas, kurangnya interaksi sosial. Termasuk penyakit hati seperti iri, ujub dan riyya.
Berdasarkan Data yang diposting oleh kompas.com,"Dari total populasi Indonesia sebanyak 274,9 juta jiwa Pengguna aktif media sosialnya mencapai 170 juta dengan pengguna aktif seperti Instagram 17 jam per bulan TikTok 13,8 jam per bulan, kemudian Twitter 8,1 jam per bulan".
Dari Data tersebut, alangkah baiknya jika kita mengurangi penggunaan Medsos terhadap konten-konten yang Berdampak Negatif dan membuang buang waktu. Supaya bermanfaat, kita bisa menggunakannya sebagai sarana untuk menggapai Keberkahan di bulan ramadhan ini.
Lantas, bagaimana menggunakan Medsos sebagai sarana untuk Menggapai kemuliaan di bulan ramadhan ini?
Aplikasi Sosial media yang dapat digunakan untuk hal-hal Positif di Bulan Ramadhan ini, antara lain:
• Instagram
Media sosial seperti Instagram ini dapat digunakan untuk memposting konten-konten yang memberikan banyak Manfaat. Apalagi, buat kamu yang memiliki banyak Followers di Instagramnya.
Disini, kamu dapat membagikan kata-kata mutiara, tips menggapai bulan ramdahan yang penuh berkah, kultum bulan ramadhan, berbagi menu berbuka puasa dan mengajak Followers kamu untuk mengikuti Kajian/Kultum.
• Whatsapp
Aplikasi Whatsapp ini juga bisa kamu gunakan untuk sarana membagikan hal-hal yang bermanfaat. Seperti membuat Komunitas kultum ramadhan, berbagi Rezeki di bulan ramadhan dll.
• YouTube
Aplikasi dengan berbagai tontonan ini, dapat kamu gunakan untuk Menonton konten-konten yang berkaitan dengan Ramadhan. Seperti Menonton berbagai kajian Online di youtube, menu berbuka puasa, tips sehat berbuka puasa, Tips membuat agenda di Bulan ramadhan dan kamu juga dapat membagikan Konten-konten video Positif kamu di bulan ramadhan.
•Aplikasi Meeting
Aplikasi meeting seperti google meet, zoom meeting dan yang lainya bisa jadi sarana tambahan buat kamu yang sering melakukan aktivitas Online bersama orang terdekatmu. Seperti Kajian ramadhan, Kultum sebelum berbuka, berbagi rezeki di bulan ramadhan dan berbagai aktivitas lainnya yang bisa dikerjakan melalui aplikasi ini.
•Umma
Meski bukan Sosial media, Namun aplikasi ini banyak sekali manfaat yang bisa dijadikan sebagai sarana Untuk mengisi waktu di bulan ramadhan ini.
Berbagai Manfaat yang bisa kamu dapatkan di aplikasi ini antara lain:
- Terdapat Aplikasi Al-Qur'an Digital dengan Artinya, yang bisa kamu gunakan untuk membaca dan merenungi keindahan Al-Qur'an.
- Jadwal sholat dan Arah kiblat, kamu dapat menggunakannya untuk memastikan Arah kiblat dan Jadwal sholat yang benar
- Konten, kamu dapat memanfaatkan Fitur ini untuk menemukan dan membagikan Konten-konten islami.
- Do'a-do'a, Temukan berbagai do'a yang disunnahkan Nabi untuk memperbaiki diri di Bulan ramadhan ini.
- Uclass, pelajari berbagai Ilmu melalui Kursus online di Umma, agar ramadhannya semakin berkah.
Supaya tetap produktif, tidak lupa juga diisi ramadhan ini dengan aktivitas-aktivitas fisik. Seperti Sholat tarawih, tadarus Al-Qur'an, dan berbagai kegiatan positif lainya.
Jika ada waktu luang, kita bisa membuat Resolusi di bulan ramadhan ini. Misalnya menghafal Al-Qur'an, tadarus Al-qur'an, Mengikuti kajian di Lingkungan masyarakat untuk menambah Ilmu dan wawasan serta Menambah Sosialisasi dan Komunikasi di Lingkungan masyarakat.
Dari hal-hal yang disebutkan diatas, seperti Memanfaatkan media sosial sebagai sarana menggapai kemuliaan dan keberkahan di bulan ramadhan, mengikuti Kajian kajian dan Berpartisipasi di Lingkungan masyarakat ini tidak hanya memberikan keberkahan dan kemuliaan di bulan ramadhan, tetapi juga bermanfaat bagi kesehatan Mental dan Fisik.
Manfaat dari Tadarus dan Menghafal Al-qur'an antara lain dapat membuat Jiwa menjadi tenang, pikiran fresh, Menambah ilmu dan Mendekatkan diri kepada Allah SWT. Selain itu, dengan melakukan Aktivitas-aktivitas di Lingkungan Masyarakat juga Menguatkan Silaturahmu dan ikatan sosial kita dengan masyarakat, Menjaga mental kita agar tidak berpikir dan bertindak Negatif terhadap Lingkungan masyarakat dikarenakan kurangnya pergaulan.
Semoga, kita sebagai Generasi penerus dapat menggunakan Media sosial sebaik-baiknya dan memberikan banyak Manfaat. semangat puasanya, ya!